Sabtu, 1 Nov 2025

Beberapa Kampus Kuliah Daring, Imbas Demo

  • account_circle Farrel Aditya
  • calendar_month Sen, 1 Sep 2025

menalar.id,.- Beberapa kampus di Jabodetabek seperti UI, UIN Jakarta, Trisakti, dan beberapa kampus di luar Jabodetabek mengalihkan kuliah ke daring.

Kampus UI dan UIN Jakarta memutuskan seluruh kegiatan kampus mereka alihkan ke daring mulai tanggal 1–4 September 2025, seperti surat edaran yang mereka publikasikan, pada Minggu (31/8/2025).

Kebijakan mereka ambil menyusul perkembangan situasi terbaru yang mereka nilai memiliki potensi mengganggu keamanan.

Berdasarkan Surat Edaran Nomor SE-3540/UN2.R/OTL/2025 tentang Bekerja dan Belajar Dari Rumah Bagi Sivitas Akademika di Lingkungan Universitas Indonesia, Rektor UI Heri Hermansyah menandatangani pernyataan perkuliahan selama periode tersebut mereka lakukan secara daring.

“Kegiatan praktikum, pemanfaatan laboratorium, dan aktivitas lain yang tidak dapat dilakukan secara daring dijadwalkan ulang dengan mempertimbangkan prinsip keamanan dan keselamatan,” tulis edaran yang ditandatangani Heri.

UI menegaskan kebijakan ini mereka buat untuk memastikan keselamatan sivitas akademika di tengah situasi yang cukup berisiko.

Selanjutnya dalam Surat Edaran Rektor UIN Jakarta Nomor 19 Tahun 2025, Rektor UIN Jakarta Asep Saepudin menandatangani dan menyatakan pernyataan yang sama, perkuliahan selama periode 1–4 Agustus mereka laksanakan secara daring.

“Perkuliahan secara daring/online dilaksanakan sesuai jadwal akademik dan agenda yang berlaku pada program studi dan fakultas masing-masing,” tulis edaran yang Asep tanda tangani.

Selain UI dan UIN Jakarta, Universitas Trisakti juga melaksanakan kegiatan belajar secara daring. Hal tersebut mereka sampaikan melalui postingan Instagram resminya yang melampirkan Surat Pengumuman Nomor 1671/AU.00.04/USAKTI/R/VIII/2025.

Berdasarkan keterangan dari Rektor Universitas Trisakti Kadarsah Suryadi menyatakan selama kegiatan daring, Kampus A, B, dan F akan tetap mendapatkan penjagaan keamanan. Hal tersebut mereka lakukan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang merugikan.

Mahasiswa pun akan menggelar perkuliahan daring selama seminggu penuh hingga Sabtu (6/9/2025). Sementara itu, bagi dosen dan tenaga kependidikan tetap dapat menyelenggarakan kegiatan secara luring maupun daring, menyesuaikan dengan kebutuhan dan arahan pimpinan unit masing-masing.

Penulis

Seorang pemuda dengan minat terhadap banyak hal dan penuh pertanyaan.

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPR: Putusan MK soal Pemilu Lokal Bentuk Turbulensi Konstitusi

    DPR: Putusan MK soal Pemilu Lokal Bentuk Turbulensi Konstitusi

    • calendar_month Kam, 10 Jul 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id- Ketua Komisi II DPR Rifqinizamy Karsayuda, menyebut putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memisahkan jadwal pemilu nasional dan daerah sebagai bentuk “turbulensi konstitusi”. Hal itu ia sampaikan saat ditemui di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (10/7/2025). “Kenapa turbulensi konstitusi itu terjadi? Ini berkaitan dengan putusan MK yang pertimbangan hukum dan amar putusannya berpotensi mengangkangi sejumlah […]

  • KPK Tegaskan Tak Akan Terima Honor dalam Pengawasan BPI Danantara

    KPK Tegaskan Tak Akan Terima Honor dalam Pengawasan BPI Danantara

    • calendar_month Sen, 14 Apr 2025
    • account_circle Sayida
    • 0Komentar

    menalar.id,. – Ketua KPK Setyo Budianto menegaskan bahwa lembaganya tidak akan menerima honorarium atau pembayaran apapun saat menjalankan tugas sebagai anggota Komite Pengawasan dan Akuntabilitas BPI Danantara. Setyo menjelaskan prinsip yang akan dipegang KPK dalam menjalankan tugas ini sebagaimana peraturan yang berlaku. “Prinsipnya dalam melaksanakan kegiatan tersebut, sebagaimana aturan yang berlaku secara internal, kami juga tidak akan […]

  • Raja Ampat Disorot Para Menteri, Kini Dihantui Eksploitasi Nikel

    Raja Ampat Disorot Para Menteri, Kini Dihantui Eksploitasi Nikel

    • calendar_month Kam, 5 Jun 2025
    • account_circle Nazula Destiyana
    • 0Komentar

    menalar.id – Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wadhana memanggil Gubernur Papua Barat Daya Elisa Kambu untuk membahas persoalan eksploitasi tambang nikel yang terjadi di Raja Ampat. Hal ini, disampaikan oleh Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Enik Ermawati yang dikenal dengin Niluh Puspa dalam kegiatan bersih-bersih sampah di Pantai Kuta, Badung, Bali, Kamis (5/6/2025). “Kemarin Bu […]

  • Dari Nasi ke Snack, Program Makan Bergizi Gratis yang Kehilangan 'Gizi'-nya

    Dari Nasi ke Snack, Program MBG yang Kehilangan ‘Gizi’-nya

    • calendar_month Sab, 21 Jun 2025
    • account_circle Sayida
    • 0Komentar

    menalar.id,. – Kepala Sekolah SDN Pondok Betung 1, Hamidah, mengaku terkejut ketika paket Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang seharusnya berisi nasi, lauk, dan sayur, berubah menjadi makanan ringan. “Saya mungkin juga termasuk yang kaget waktu itu, biasanya sesuai dengan informasi gitu kan. Bahkan waktu sosialisasi itu Ahli Gizinya juga ada hadir ke sekolah, tapi begitu dapat […]

  • Pemilu Kedepan, Azhar Adam: Semua Kader Golkar Hingga Ketua Umum Adalah Saksi di TPS

    Pemilu Kedepan, Azhar Adam: Semua Kader Golkar Hingga Ketua Umum Adalah Saksi di TPS

    • calendar_month Sab, 4 Okt 2025
    • account_circle Nazula Destiyana
    • 0Komentar

    menalar.id – Sekretaris Badan Saksi Nasional Partai Golkar (BSNPG) Pusat Azhar Adam, menjadi pemateri dalam kegiatan Diklat Kader Muda Nasional Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) yang berlangsung di Kantor DPP Partai Golkar, pada Jumat (3/10/2025) sore. Dalam penyampaiannya, Azhar menjelaskan bahwa pembentukan BSNPG dilandasi oleh kebutuhan Partai Golkar untuk menghimpun, melatih, serta mengelola saksi dari […]

  • Wapres Gibran Tak Bersalaman dengan AHY, Bahlil, dan Cak Imin di Upacara Gelar Militer

    Wapres Gibran Tak Bersalaman dengan AHY, Bahlil, dan Cak Imin di Upacara Gelar Militer

    • calendar_month Sen, 11 Agu 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka terlihat tidak menyalami Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono saat menghadiri Upacara Gelar Pasukan Operasional dan Kehormatan Militer di Lapangan Udara Suparlan, Pusdiklatpassus, Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Ahad pagi (10/8/2025). Momen tersebut terekam ketika Wapres Gibran baru saja tiba di lokasi. Berdasarkan tayangan YouTube Sekretariat […]

expand_less