Kamis, 30 Okt 2025

Bercanda Soal Fusi Partai, Prabowo: Hampir Saya Sebut Gerindra

  • account_circle Nisrina
  • calendar_month Ming, 20 Jul 2025

menalar.id- Presiden Prabowo Subianto sempat berkelakar soal penggabungan partai politik atau fusi partai saat menghadiri Kongres Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Solo, Jawa Tengah, Minggu 20/7/2025. Namun, ia menarik kembali ucapannya.

Momen itu terjadi saat Prabowo menyapa sejumlah tokoh yang hadir. Ia menyebut nama beberapa ketua umum partai, termasuk Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia.

Usai menyapa para ketua partai, Prabowo lalu menyapa beberapa menteri yang hadir. Zulkifli ia sebut sebagai Menteri Koordinator Bidang Pangan, sementara Bahlil disapa sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Saat hendak menyebut jabatan Bahlil di partai, Prabowo sempat terdiam cukup lama. Ia terlihat seperti sedang mengingat. Akhirnya, ia menyebut Bahlil sebagai Ketua Umum Partai Golkar, walaupun hampir salah ucap. “Menteri ESDM Pak Bahlil yang juga ketua umum….. Golkar. Hampir saya sebut Gerindra itu,” kata Prabowo yang disambut tawa para peserta kongres.

Setelah itu, Prabowo sempat menyampaikan agar semua partai bergabung saja jadi satu “Apa ujungnya kita ini semua fusi saja ya jadi 1 partai. Bagaimana?” ujarnya.

Tapi tak lama, Prabowo langsung membatalkan ajakannya sendiri. Menurutnya, fusi partai justru bisa membuat sistem pemerintahan Indonesia menjadi tidak demokratis. Ia menyebut Indonesia tetap bisa kuat walau punya banyak perbedaan. “Enggak apa-apa. Kita Bhinneka Tunggal Ika. Kita berbeda tapi kita bersatu dalam cinta tanah air,” katanya.

Prabowo juga menegaskan bahwa persaingan antar partai di pemilu itu wajar. Tapi setelah pemilu, ia berharap semua partai kembali bersatu untuk bekerja bagi rakyat “Setelah kompetisi kita bersatu mengabdi kepada bangsa dan rakyat Indonesia,” ucapnya.

Menurutnya, hal itu mencerminkan demokrasi khas Indonesia. Demokrasi, kata Prabowo, bukan soal saling menjatuhkan atau mencari kelemahan satu sama lain “Demokrasi tidak boleh saling bergontok, caci maki satu sama lain, dan mencari kesalahan serta kelemahan lawan,” katanya.

Ia lalu mengutip pepatah Jawa sebagai pandangan demokrasi Indonesia “Mikul dhuwur mendhem jero,” yang artinya memuliakan yang baik, dan menyimpan yang buruk dalam-dalam “Pepatah itu demokrasi Indonesia,” kata Prabowo.

Kongres PSI ini digelar di Universitas Muhammadiyah Surakarta dan dihadiri langsung oleh Presiden sekitar pukul 19.00 WIB. Dalam kongres tersebut, PSI menetapkan kembali Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum.

Putra bungsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo itu menang telak dalam pemilihan ketua umum lewat e-voting. Ia mendapatkan suara sebanyak 65,28 persen. Sementara dua pesaingnya, Ronald Aristone Sinaga mendapat 22,23 persen dan Agus Mulyono Herlambang meraih 12,49 persen.

(Sumber: TEMPO)

  • Penulis: Nisrina

Rekomendasi Untuk Anda

  • DPR Siapkan Revisi UU MK, Klaim Tak Berkaitan Pemisahan Pemilu

    Sejumlah Warga Gugat MK untuk Batalkan Putusan Pemilu Terpisah

    • calendar_month Sen, 4 Agu 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id – Sejumlah warga menggugat Mahkamah Konstitusi (MK). Bukan hal baru tapi sedikit berbeda,  mereka meminta MK membatalkan putusannya sendiri soal pemisahan jadwal pemilu nasional dan pemilu daerah. Yang menggugat Dilihat dari situs resmi MK per Senin (4/8/2025), ada dua gugatan yang masuk. Gugatan pertama diajukan oleh Brahma Aryana, Aruna Sa’yin Afifa, dan Muhammad Adam […]

  • Wamenlu Malaysia Tegaskan Berhenti Lindungi Riza Chalid

    Wamenlu Malaysia Tegaskan Berhenti Lindungi Riza Chalid

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle Farrel Aditya
    • 0Komentar

    menalar.id,.- Pengusaha Riza Chalid turut menjadi sorotan di Negeri Jiran. Buronan dugaaan kasus korupsi dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) tata kelola minyak mentah itu diduga melakukan persembunyian di Malaysia. Wamenlu Malaysia Datuk Mohamad Alamin menyatakan bahwa pemerintahannya tidak akan kembali memberikan perlindungan terhadap Riza Chalid. Ia juga menegaskan bahwa persoalan perbatasan blok ambalat antara Malaysia […]

  • Menkeu dan KDM Saling Bantah Soal Dana Pemda Mengendap di Bank

    Menkeu dan KDM Saling Bantah Soal Dana Pemda Mengendap di Bank

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id – Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa dan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi saling lempar pernyataan soal dana pemerintah daerah yang disebut mengendap di perbankan. Sebelumnya, Purbaya mengungkapkan ada Rp 234 triliun dana milik pemerintah daerah yang belum digunakan dan masih tersimpan di bank. Jawa Barat Jadi Sorotan Dari jumlah tersebut, Provinsi Jawa Barat […]

  • Jemaah Haji Jember Tiba Dengan Selamat, Usai Ancaman Bom

    Jemaah Haji Jember Tiba Dengan Selamat, Usai Ancaman Bom

    • calendar_month Ming, 22 Jun 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id- Sebanyak 376 jemaah haji asal Kabupaten Jember, Jawa Timur, yang sempat mendarat darurat di Bandara Internasional Kualanamu karena ancaman bom, saat ini dipastikan telah tiba dengan selamat di Bandara Internasional Juanda. Manajemen Bandara Internasional Juanda mengungkapkan rasa syukur dan memberikan apresiasi atas tibanya jemaah haji kloter 33 Debarkasi Jawa Timur, dalam kondisi aman dan […]

  • Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Diprediksi 28 Maret, Kemenhub Imbau Pemudik Waspada Kepadatan

    Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 Diprediksi 28 Maret, Kemenhub Imbau Pemudik Waspada Kepadatan

    • calendar_month Jum, 28 Mar 2025
    • account_circle Alfa
    • 0Komentar

    menalar.id – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengingatkan masyarakat untuk bersiap menghadapi lonjakan arus mudik yang semakin meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah pemudik menuju kampung halaman. Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik (BKIP) Kemenhub, Budi Rahardjo, menyampaikan bahwa jumlah pemudik terus meningkat dibandingkan hari sebelumnya. Ia pun mengimbau masyarakat untuk mewaspadai puncak arus mudik yang diprediksi terjadi […]

  • Bendera One Piece Berkibar di Kantor Bupati Pati, Simbol Protes Kenaikan PBB

    Bendera One Piece Berkibar di Kantor Bupati Pati, Simbol Protes Kenaikan PBB

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • account_circle Nisrina
    • 0Komentar

    menalar.id – Sebuah bendera hitam bergambar tengkorak bertopi jerami, ikon khas dari anime One Piece terlihat berkibar di depan Kantor Bupati Pati, Jawa Tengah. Letaknya berdampingan dengan Bendera Merah Putih, dipasang di tiang yang menempel pada sebuah mobil ambulans yang terparkir di sisi barat kantor sejak Jumat (1/8/2025). Pengibaran bendera One Piece dianggap sebagai bentuk […]

expand_less